THOUSANDS OF FREE BLOGGER TEMPLATES

Senin, 23 April 2018

TUGAS KEPALA PELATIH & ASS PELATIH

"TUGAS KEPALA PELATIH & ASS PELATIH"


TUGAS PELATIH KEPALA



1.     Membuat Program ( Target / tujuan yang jelas dan dapat dipertanggung jawabkan ) yang menjamin tercapainya sasaran yang telah ditetapkan Menterjemahkan masukan dari asisten hasil scouting maupun analisa statistic baik mengenai teamnya sendiri maupun lawan yang secara positif menjadi acuan kerja guna mencapai kesuksesan ( Work by Data ) .
2.     Menjaga kestabilan team baik didalam lapangan maupun diluar lapangan .
3.     Mengambil keputusan dengan cermat untuk setiap perma salahan yang ada ( baik didalam maupun diluar lapangan ) .
4.     Membuat laporan secara berkala untuk konsumsi Pemilik klub, manager, official lapangan maupun atlit nya sendiri .













ASISTEN PELATIH


Adalah suatu pekerjaan yang akan menjamin seseorang akan berhasil hipupnya apabila dia berhasil mengerjakan tugasnya dengan baik . Hampir semua manager atau pemimpin yang berhasil setelah melewati masa penggodokan di dunia asisten yang penuh tekanan dan pergulatan emosi yang super tinggi .
Kemampuan membuat kondisi team yang harmonis / kondusif adalah perlambang kerja asisten pelatih yang jempolan . Semua perjalanan informasi baik dari atas kebawah maupun dari bawah keatas berjalan dengan sempurna sehingga tidak mengalami gejolak yang berarti .
Ironisnya memang tidak banyak pelatih yang mau mengakui maupun menghargai asisten pelatihnya telah melakukan kerja yang sempurna ( takut tersaingi barangkali ) .
Morinho sukses sebagai pelatih setelah lama menjadi asisten para pelatih top di Bercelona ( Bercelona menglami masa keemasan pada saat Morinho menjadi asisten disana ) .
Aspac menjadi juara 3 kali berturut ( Tripeat ), 4 kali berturut ( Quadruple ) dengan Unbeateable nya ( tak terkalahkan ) karena ada Iman Sulaiman yang menjadi asisten pelatih disana …..hhhmmmm…….

1.     Jiwa SERVICES adalah “ FILOSOPHY “ dari keberhasilan seorang asisten .
2.  Kemampuan FILING adalah “ GARANSI “ keberhasilan dari etos kerja    seorang asisten .
3.     “ ONE STEP A HEAD “ adalah jurus pamungkas dari etos kerja aisten .

Litle2 to me – litle2 tome but salary no up2 ……….!!!.

Adalah pemeo lama yang harus diabaikan pada saat ini . Bayangkan jika ada orang terdekat dari bos kita yang mampu mengerjakan pekerjaan kita, maka kita akan segera menjadi “ PENGAGGURAN “ .



TUGAS ASISTEN PELATIH 


1.   ada beberapa asisten maka tanggung jawab ada pada Kapten Asisten .   Biasanya asisten bidang tehnik dan ditunjuk langsung oleh pelatih kepala .
2.  Harus selalu ada ( baik semua asisten maupun beberapa orang sesuai dengan pembagian tugas ) untuk mengurusi baik waktu latihan berlangsung dalam membantu tugas pelatih kepala maupun seluruh kegiatan pelaksanaan training center nasional diluar lapangan ( misalnya di mess/ hotel ) dalam membantu tugas manager .
3.     Selalu tepat waktu minimal 20 menit sebelum acara/kegiatan berlangsung dan selalu pulang belakangan tergantung keadaan .
4.     Selalu terlihat bersemangat dan positive baik pikiran maupun perbuatan . Memberikan instruksi yang membangun dan menekankan kesalahan yang dibuat pemain ( dengan menekankan point yang jelas  dan mudah dimengerti oleh atlit ) secara individu kalau memungkinkan
5.    Selalu mempersiapkan segala sesuatunya untuk kepentingan latihan dengan baik . Melaporkan segala persiapan kepada pelatih kepala agar tidak ada yang terlewatkan kebutuhan pelatih kepala .
6.     Menjaga disiplin team dengan baik, dan mendiskusikan kesalahan pemain sekecil apapun sejak awal dengan pelatih kepala . Jangan ada yang disembunyikan .
7.     Memberikan pengertian mengenai bagian kerja dari asisten baik didalam lapangan maupun diluar lapangan, sehingga pemain merasa jelas untuk mendiskusikan masalah yang menjadi wewenang asisten setiap waktu . dan secara sadar pula atlit mengetahui apa yang tidak bisa didiskusikan dengan asisten .
8. Mengadakan scouting / pengamatan terhadap team lawan dan   menginformasikannya kepada pemain sehingga timbul percaya diri dari team .
9.  Mencatat statistic setiap game dan melaporkannya kepada pelatih kepala setiap berakhirnya babak . ( Biasanya yang di catat Foul players, Turnovers, Rebounding ) .
10.  Aktif dalam membantu atlit selama pertandingan tentunya diarea tugas     tanggung jawab sebagai asisten, memberikan masukan sebagai alternative    kepada pelatih kepala .

Tugas keseharian Asisten Pelatih 

1.     Membuat daftar absensi .

2. Mengadakan hubungan dengan penguasa gedung mengenai kesiapan lapangan khususnya lampu dan kondisi lapangan, maupun pengurus mess/ hotel / tempat penampungan mengenai makan dan lloundry .

3.     Mempunyai nomor telpon setiap anggota pelatnas .

4.     Perhatian yang tak terputus bagi yang sedang mengalami cidera .

5. Menjelaskan aturan main disetiap mess/ hotel ataupun tempat     penampungan selama di tc berlangsung .

6.     Selalu berhubungan dengan manager maupun asistennya .


            Bertanggung jawab langsung kepada ketua klub tempatnya bekerja.

















0 komentar: